HEADLINE

Sedih! M Fajri, pria obisitas berbobot 300kg yang sempat viral akhirnya meninggal

Setelah berjuang selama 14 hari, tim dokter dari RSCM menyampaikan bahwa pria obisitas berbobot 300kg asal Tangerang, Banten akhirnya meninggal dunia tadi malam, kamis (22/6/2023) pukul 01.25 wib. Menurut tim dokter, Fajri telah dirawat sejak 9 Juni 2023 lalu.

Fajri (27) warga Pedurenan, Karang Tengah, Kota Tangerang sempat dievakuasi menggunakan forklift oleh BPBD Kota Tangerang untuk dibawa ke RSUD Kota Tangerang. Petugas sempat kesulitan untuk mengevakuasi Fajri karena bobot tubuhnya. Evakuasi pun memakan waktu kurang lebih dua jam.

Sempat viral, Evakuasi M Fajri dari kediamannya cukup membuat tim dari BPBD Ciledug kesulitan, lokasi jalannya sempit dan beban tubuhnya terlalu besar, "Kita angkat, kan, berat enggak keangkat. Kami melakukan evakuasi dengan bongkar pintu, tapi tetap tidak bisa keangkat," ujar Kepala UPT BPBD Ciledug Mulyadi kepada wartawan, Kamis (8/6).

Fajri pun harus diangkat menggunakan forklift dan dibawa menggunakan mobil pikup menuju  ke RSUD Kota Tangerang untuk ditangani.

"Kita menggunakan forklift lalu kita naikkan ke mobil bak dibawa ke RSUD Kota Tangerang," ungkap Mulyadi.

Direktur Utama RSCM Lies Dina Liastuti mengkonfirmasi bahwa Fajri meninggal pada Kamis (22/6/2023) dini hari. "Betul (meningga dunia). Kami akan share press release-nya," ucapnya.

Pria obesitas bernama Muhammad Fajri (27), memiliki berat 300 kilogram ini meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM). Selamat jalan, M Fajri, semoga terang di alam sana (red)

Tidak ada komentar